Postingan Instagram Pemprov Jawa Tengah |
RumahKabar.com-Mahasiswi
Universitas Stikubank Semarang, Sagita Putri Krisdewanti persembahkan tiga
medali untuk Jawa Tengah pada PON XX Papua 2021.
Keberhasilan sagita dengan meraih dua medali
perak dan satu medali perunggu pada cabang olahraga renang. Medali perak diraih
pada kategori Renang 4x200M Freestyle
Relay Women dan 4x100 Gaya Bebas Putri, sedangkan medali perunggu diraih pada
kategori Renang 50M Freestyle Women.
Pertandingan cabor renang sendiri
dilaksanakan di Stadion Akuatik, Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura, Papua.
Sagita sendiri bertanding pada hari Sabtu (9/10) dan senin (11/10).
Sagita Putri Krisdewanti tercatat sebagai
mahasiswi Progdi S1-Ilmu Hukum di Unisbank Semarang. Selain mendapatan ucapan
selamat dari civitas Fakultas Hukum. Ucapan selamat tentu didapatkan Sagita
dari keluarga serta rekan-rekannya, Sagita juga mendapatkan ucapan selamat dari
Rektor Unisbank Semarang Dr Safik Faozi SH MHum beserta civitas Universitas.
Diketahui
Drs Widiyanto Tri Handoko, M.Kom selaku Wakil Rektor bidang Kemahasiswaan
Unisbank Semarang tidak hanya memberikan ucapan selamat kepada mahasiswa yang
berprestasi, akan tetapi turut hadir di Papua untuk mensupport mahasiswa
Unisbank Semarang. (mz)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan tulis komentar Anda